Minggu, 16 Februari 2025

Kelurahan Kecapi Sukses Menyelenggarakan Kecapi Idol 2025 Warga Kecapi: Ini Harus Menjadi Agenda Tahunan

Penyerahan Hadiah Kecapi Idol yang dihadiri Anggota DPRD Anton Octaviano MMtr


Cirebon Suara - Kelurahan Kecapi sukses menyelenggarakan ajang pencarian bakat "Kecapi Idol 2025" yang berlangsung meriah pada Sabtu malam. Acara yang digelar di Bapermas RW 16 Bayu Asih Kelurahan Kecapi ini mendapat antusiasme luar biasa dari warga setempat, dengan peserta yang mewakili daei 19 RW menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam bernyanyi.

Ajang ini bertujuan untuk memberikan wadah bagi warga Kecapi, khususnya anak muda, untuk menyalurkan bakatnya dalam bidang tarik suara. Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Anggota DPRD, perwakilan pemerintah daerah, tokoh masyarakat, serta aparat kepolisian yang turut mendukung terselenggaranya acara ini dengan lancar dan aman.

Ketua panitia, Hj Yani, mengungkapkan rasa syukurnya atas kesuksesan acara ini. "Kami sangat bersyukur atas partisipasi masyarakat yang luar biasa. Kecapi Idol bukan hanya sekadar ajang pencarian bakat, tetapi juga sarana mempererat silaturahmi antarwarga," ujarnya.

Dalam kompetisi ini, para peserta dinilai oleh dewan juri berdasarkan kualitas vokal, teknik bernyanyi, dan penampilan panggung oleh dewan juri yang terdiri dari musisi lokal berpengalaman. Setelah melalui penampilan yang luar biasa, akhirnya terpilihlah tiga pemenang utama yang berhasil membawa pulang trofi serta hadiah uang tunai. 

Salah satu pemenang Kecapi Idol 2025, mengungkapkan rasa haru dan bahagianya setelah dinobatkan sebagai juara pertama. "Saya sangat senang dan tidak menyangka bisa menang. Ini pengalaman yang luar biasa, dan saya berharap acara ini bisa terus diadakan setiap tahun,"ungkapnya.

Sementara itu, Lurah Kecapi, Wawan Gunawan, SE, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia dan peserta. "Kami dengan Para LKK dan Panitia sangat bangga dengan acara ini. InsyaAllah, Kecapi Idol akan menjadi agenda tahunan yang lebih besar dan lebih meriah," ujarnya disambut tepuk tangan meriah dari hadirin.

Dengan suksesnya penyelenggaraan Kecapi Idol 2025, banyak warga berharap acara ini bisa terus dilaksanakan setiap tahun sebagai ajang yang tidak hanya mencari bakat di tingkat Kelurahan, tetapi juga bisa melaksanakan sampai di tingkat Kota serta mempererat kebersamaan masyarakat Kelurahan Kecapi.

Selasa, 11 Februari 2025

Agung Supirno Dorong Keterlibatan Walikota Terpilih dalam Efisiensi Anggaran 2025






Cirebonsuara – Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon berencana melakukan efisiensi belanja dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025. Kebijakan ini tertuang dalam surat yang diterbitkan oleh Penjabat (Pj) Walikota Cirebon dengan Nomor K/000.7.2.3/11/VEA/2025, tertanggal 6 Februari 2025.

Dalam surat tersebut, Pj Walikota menginstruksikan seluruh kepala perangkat daerah di lingkungan Pemkot Cirebon untuk merinci serta melaporkan efisiensi anggaran kepada Pj Sekda, selaku Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), paling lambat 12 Februari 2025.  

Ketua Komisi I DPRD Kota Cirebon, Agung Supirno SH, memberikan tanggapan terkait kebijakan ini. Ia menegaskan bahwa efisiensi anggaran merupakan langkah yang sejalan dengan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang Efisiensi Belanja dalam APBN dan APBD.  

“Kami mendukung kebijakan ini, namun pelaksanaannya harus dilakukan secara tepat dan melibatkan semua pihak yang berkepentingan, termasuk Walikota dan Wakil Walikota Cirebon terpilih,” ujar Agung, yang berasal dari Fraksi Partai Golkar.  

Menurutnya, batas waktu yang ditetapkan dalam surat edaran Pj Walikota, yakni 12 Februari 2025, perlu dikaji lebih lanjut. Pasalnya, dalam Inpres Nomor 1 Tahun 2025, tidak disebutkan adanya tenggat waktu khusus bagi pemerintah daerah dalam melaksanakan efisiensi anggaran.  

Selain itu, Agung juga menekankan bahwa Walikota dan Wakil Walikota Cirebon terpilih, Effendi Edo dan Siti Farida, harus diberikan kesempatan untuk ikut serta dalam penyusunan kebijakan ini.  

“Jangan sampai mereka hanya dilibatkan dalam acara seremonial. Mereka harus diberikan akses terhadap rancangan efisiensi anggaran agar dapat mempersiapkan program kerja yang selaras dengan kebijakan ini,” tegasnya.  

Lebih lanjut, Agung menyoroti pentingnya keseimbangan antara efisiensi belanja dan optimalisasi pendapatan daerah. Ia menekankan bahwa Pemkot Cirebon tidak hanya fokus pada pemangkasan anggaran, tetapi juga harus mencari strategi untuk meningkatkan pendapatan daerah.  

“Setelah efisiensi dilakukan, langkah selanjutnya adalah inovasi untuk meningkatkan pendapatan daerah. Jangan hanya memangkas anggaran, tetapi juga pastikan penggunaan APBD lebih efektif dan berdampak langsung bagi masyarakat,” pungkasnya.  

DPRD Kota Cirebon berharap Pemkot dapat menjalankan kebijakan ini dengan prinsip transparansi, akuntabilitas, serta tetap mengutamakan kepentingan masyarakat. 

Sabtu, 08 Februari 2025

DPRD Kota Cirebon Gelar Rapat Dengar Pendapat Terkait Penyewaan Stadion Utama Bima, Terbukti Maladministrasi lalu Bagaimana Tanah Milik Pemerintah yang dibangun oleh pihak swasta ?

 

Doc : istimewa

Cirebon, 5 Februari 2025 – DPRD Kota Cirebon memanggil Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Cirebon, Irawan Wahyono, untuk menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) terkait dugaan penyewaan Stadion Utama Bima kepada pihak ketiga yang dianggap bermasalah. Rapat ini diadakan di Ruang Rapat Griya Sawala DPRD Kota Cirebon dan dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Cirebon, Andrie Sulistyo, dengan didampingi Wakil Ketua DPRD Harry Saputra Gani.  

Hadir dalam rapat tersebut Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Ling Daiman, serta Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kota Cirebon, Mastara. Pemanggilan Irawan Wahyono dilakukan menyusul laporan terkait penyewaan Stadion Utama Bima kepada Binasentra Football Academy, yang diduga tidak sesuai prosedur dan aturan yang berlaku.  

Dalam rapat tersebut, Irawan Wahyono menjelaskan bahwa penyewaan bermula dari Binasentra Football Academy yang mengajukan penggunaan Stadion Utama Bima untuk kegiatan Festival Sepak Bola. Namun, pemilik Binasentra kemudian mengamati kondisi lapangan yang dinilai perlu perbaikan. “Binasentra berinisiatif untuk memperbaiki kondisi lapangan, karena menurut pandangan mereka, ini adalah hal yang harus diperhatikan,” ujar Irawan.  

Lebih lanjut, Irawan mengungkapkan bahwa sebelum perjanjian sewa dibuat, pihak Dispora telah menyampaikan kepada Subagja, pemilik Binasentra, mengenai aturan yang berlaku, termasuk kewajiban membayar retribusi. “Saya sudah menyampaikan bahwa penggunaan stadion ini harus disertai pembayaran retribusi, jika memang ingin memanfaatkan fasilitasnya,” tambah Irawan.  

DPRD Kota Cirebon menyoroti proses penyewaan yang diduga tidak memenuhi prosedur administratif yang sah. Hal ini menjadi perhatian karena stadion merupakan aset daerah yang pengelolaannya harus dilakukan secara transparan dan sesuai aturan hukum.  

Ketua DPRD Kota Cirebon, Andrie Sulistyo, menegaskan pentingnya pengawasan terhadap aset daerah agar tidak disalahgunakan. “Stadion Utama Bima adalah aset publik yang harus dikelola dengan baik. Dugaan adanya pelanggaran dalam penyewaan ini harus ditelusuri lebih lanjut,” ujar Andrie.  

Rapat ini bertujuan untuk mencari kejelasan terkait kronologi dan prosedur penyewaan stadion. DPRD juga meminta Dispora memberikan laporan rinci mengenai perjanjian dengan pihak ketiga, termasuk bukti pembayaran retribusi dan dokumen pendukung lainnya. Jika terbukti ada pelanggaran, DPRD akan merekomendasikan langkah-langkah hukum sesuai ketentuan yang berlaku.  

“Segala bentuk pengelolaan aset daerah harus sesuai aturan. Jika ada indikasi pelanggaran, tentu ini harus ditindaklanjuti,” kata Andrie menutup rapat.  

DPRD Kota Cirebon berharap pengelolaan Stadion Utama Bima ke depannya lebih profesional dan transparan, sehingga dapat memberikan manfaat optimal bagi masyarakat Kota Cirebon. Sementara itu, publik menunggu hasil penyelidikan lebih lanjut terkait dugaan penyewaan ilegal ini.  

Dalam pantauan Min CS, jika memang kesalahan karena administrasi maka sebaiknya di cari solusinya agar proses administrasi ditempuh dengan benar. Pertanyaan Min CS Jikalau memang penyewaan Stadion Bima kepada pihak swasta itu dianggap ilegal, lantas bagaimana tanah pemerintah lainnya yang di bangun oleh pihak swasta ? Contohnya Gedung UGJ di kawasan Stadion Bima. Apakah sudah ada surat perjanjian sewanya ? Bagaimana kontribusi tersebut terhadap PAD Kota Cirebon dan bukti pembayaran kepada Kota Cirebon ? Untuk ini Min CS Harap pencerahan dari pejabat terkait

Minggu, 29 Desember 2024

Harjamukti Bernada 2024 : Semarak Musik dan Kebersamaan Warga

Foto Bersama Wakil Wali Kota Cirebon Terpilih Siti Farida Rosmawati dan Anggota DPRD Agung Supirno bersama Karant Taruna RW 05 Penyuken Kel Harjamukti

Cirebon, 28 Desember 2024 – Dalam rangkaian acara bertema Harjamukti Bernada 2024 yang digagas oleh Unit Kerja Karant Taruna RW 05 Penyuken Kelurahan Harjamukti dengan dukungan dari Pemerintah Kota Cirebon, Anggota DPRD, dan stake holder lainnya. Masyarakat Kelurahan Harjamukti memadati panggung utama untuk menikmati malam penuh hiburan musik. Acara yang digelar dengan semangat kebersamaan ini turut dihadiri oleh Wali Kota Cirebon dan Wakil Wali Kota Cirebon terpilih Effendi Edo dan Siti Farida Rosmawati, yang memberikan sambutan hangat kepada seluruh warga yang hadir.

Acara ini menampilkan berbagai penampilan masyarakat Kelurahan Harjamukti. Seorang pembawa acara terlihat di atas panggung dengan latar belakang dekorasi warna-warni yang meriah, menunjukkan semangat komunitas untuk melestarikan budaya dan seni di Kota Cirebon.

Turut hadir langsung sekaligus orang yang mendukung kegiatan tersebut Anggota DPRD Agung Supirno, Lurah Harjamukti Ari Kurniawan, SE., dan hadir langsung juga Camat Harjamukti Rd Yuki Maulana Hidayat, SSTP., Kapolsek Selatan Timur AKP Joni Rahmat S, Anggota DPRD lainnya Erry Yudhistira Ramadhan, SH., dan Indra Kesumah.


Sambutan Wali Kota Cirebon Terpilih Effendi Edo SAP MSi

Wali Kota Cirebon Terpilih dalam pidatonya mengapresiasi inisiatif warga Harjamukti yang terus menjaga persatuan dan kreativitas melalui kegiatan seni. "Ini adalah bukti nyata bahwa seni dan budaya dapat menjadi pemersatu masyarakat. Semoga acara seperti ini terus dilanjutkan setiap tahunnya dan kalau bisa beberapa bulan sekali," ujarnya.

Acara ini tidak hanya dimeriahkan oleh hiburan musik, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi bagi warga, pemerintah, dan komunitas setempat. Harapan besar pun disampaikan oleh Wakil Wali Kota terpilih untuk melibatkan lebih banyak anak muda dalam kegiatan serupa di masa mendatang.

Harjamukti Bernada 2024 menjadi bukti nyata bagaimana seni dapat menjadi media untuk mempererat hubungan antarwarga sekaligus mendorong kemajuan seni budaya di Kota Cirebon.

Foto Bersama Karang Taruna RW 05 Penyuken bersama Wali Kota Cirebon Terpilih Effendi Edo SAP MSi


Senin, 09 Desember 2024

Swiss-Belhotel Cirebon Rayakan Liburan Natal yang Penuh Kehangatan dengan Paket Christmas Dining dan Yule Log Cake



Cirebon - Swiss-Belhotel Cirebon sambut natal dengan penawaran spesial liburan dengan pilihan Kamar Deluxe mulai dari IDR 895.000 per malam dan akses penuh ke fasilitas hotel seperti kolam renang, pusat kebugaran, sarapan untuk dua orang dan masih banyak lagi. Untuk melengkapi momen liburan keluarga, hotel berbintang 4 ini juga menyediakan Paket Christmas Dining yang istimewa, cocok untuk merayakan momen Natal yang penuh sukacita bersama keluarga, seharga Rp 508.000 untuk 4 orang, untuk menikmati hidangan lengkap yang terdiri dari appetizer, soup, main course, dan dessert.


Paket makan malam ini dirancang untuk
memanjakan lidah dengan berbagai pilihan menu yang dapat dipilih antara lain Prawn caesar salad, Thai beef salad, Hungarian goulash soup, Crab corn soup, Beef medallion with herb brown butter sauce, Beef stroganoff, Roasted chicken cacciatore, Beef blackpapper, Szechuan chicken, Vegetable gratine, Baked fish with lemon cream sauce, serta premium dessert yang sudah disiapkan seperti Chocolate mouse, Strawberry mouse, Strawberry pudding, Ice longan jelly dan masih banyak lagi pilihan hidangan utama dan penutup yang dapat dipilih sesuai paket, semuanya tersaji dengan kualitas yang terjamin oleh Chef berpengalaman dan akan disajikan dengan standar penyajian terbaik.


Untuk melengkapi perayaan natal, Yule Log Cake sangat cocok untuk menambah kemeriahan Natal ditawarkan seharga Rp 235.000. Kue khas Natal ini tidak hanya lezat, tetapi juga hadir dengan desain yang cantik dan menggoda selera, menjadikannya pilihan sempurna untuk merayakan momen manis bersama keluarga atau teman, maupun dijadikan hantaran untuk sanak saudara, ataupun hampers untuk klien-klien korporasi.


Hery Prasetioseno selaku General Manager Swiss-Belhotel Cirebon mengatakan ‘’Dengan paket Christmas Dining dan pilihan Yule Log cake yang sudah disiapkan dengan sempurna untuk menyambut perayaan Natal, kami optimis dapat memberikan pengalaman Natal terbaik untuk para tamu, sehingga Swiss-Belhotel Cirebon dapat menjadi pilihan utama masyarakat dalam berbagai kesempatan.


Swiss-Belhotel Cirebon menawarkan kombinasi antara kenyamanan, pelayanan yang ramah, dan menginap yang memuaskan. Terletak di jantung Kota Cirebon, kami berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dan menjadikan setiap kunjungan anda sebagai pengalaman yang tak terlupakan. Diluar promo ini, kami pun memberikan kelebihan keuntungan bagi para anggota Swiss-belexecutive dengan potongan hingga 20% untuk pemesanan kamar sedangkan bagi pengguna kartu kredit dari bank yang bekerjasama dengan Swiss-Belhotel Internasional (BCA, BRI, Mandiri, BNI, Mega, BJB, Panin, Danamon, Maybank dan Mayapada). dapat menikmati diskon 25% untuk pemesanan kamar selain promo.

Melalui moment perayaan natal tahun kali ini diharapkan semakin menarik minat masyarakat dan menjadikan Swiss-Belhotel Cirebon sebagai pilihan utama untuk tujuan berlibur atau tujuan lain yang dapat memenuhi kebutuhan pengunjung.


Untuk menikmati promo ini dan informasi lebih lanjut, hubungi admin di 0895-2435-4034 /0811-2461-212, datang langsung ke Swiss-Belhotel Cirebon atau dapat mengunjungi website www.swiss-belhotel.com serta mengikuti Instagram resmi @swissbelhotelcrb.

Minggu, 17 November 2024

Kampanye Akbar Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon Nomor Urut 03 IDOLA " ISUN DUKUNG EDO LAN FARIDA " Ribuan Pendukung Padati Lapangan Kebon Pelok

Suasana Kampanye Akbar Paslon IDOLA

Cirebon – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon nomor urut 03, Edo dan Farida, sukses menggelar kampanye akbar yang dihadiri ribuan pendukung di Lapangan Kebon Pelok, Cirebon, pada Minggu (17/11). Kampanye ini menjadi salah satu momen terbesar dalam rangkaian Pilkada Cirebon 2024, dengan tema "ISUN DUKUNG EDO LAN FARIDA," yang disambut antusias oleh masyarakat.


Ribuan warga Cirebon dari berbagai penjuru kota hadir untuk mendukung pasangan yang diusung oleh sejumlah partai besar ini. Mereka terlihat mengenakan kaos bergambar pasangan Edo dan Farida, sambil membawa spanduk dan bendera yang bertuliskan dukungan kepada kedua calon tersebut. Dalam orasi politiknya, Edo, calon Wali Kota Cirebon, menyampaikan komitmennya untuk meningkatkan infrastruktur kota, memperhatikan kesejahteraan masyarakat, dan menciptakan lapangan pekerjaan bagi generasi muda Cirebon.



"Saya dan Farida berjanji akan membawa Cirebon ke arah yang lebih baik, lebih maju, dan lebih sejahtera. Kami akan mendengarkan suara rakyat dan berjuang bersama-sama untuk membangun kota ini," ujar Edo dengan semangat di hadapan para pendukung.


Sementara itu, Farida, calon Wakil Wali Kota, juga menegaskan pentingnya pemberdayaan perempuan dan peningkatan layanan kesehatan bagi seluruh warga Cirebon. "Kami berkomitmen untuk memperbaiki kualitas hidup warga Cirebon, khususnya dalam pendidikan dan kesehatan, serta memberikan ruang lebih bagi perempuan untuk berperan aktif dalam pembangunan kota," kata Farida dalam pidatonya.


Kampanye ini semakin meriah dengan hadirnya berbagai atraksi seni dan budaya lokal, yang turut menambah semarak suasana. Selain itu, pasangan Edo dan Farida juga menyempatkan diri untuk berinteraksi langsung dengan para pendukung, memberikan semangat, serta mendengarkan aspirasi masyarakat.


Berdasarkan pantauan di lapangan, kampanye ini berjalan lancar dan penuh semangat. Ribuan warga yang hadir tidak hanya menunjukkan dukungannya dalam bentuk verbal, tetapi juga dalam aksi nyata dengan turut meramaikan acara tersebut.


Dengan kampanye yang semakin menguat, pasangan Edo dan Farida semakin optimis dalam menghadapi Pilkada Cirebon 2024. Mereka berharap dapat memperoleh dukungan penuh dari masyarakat untuk mewujudkan Cirebon yang lebih baik dan sejahtera.

Senin, 30 September 2024

Swiss-Belhotel Cirebon Hadirkan Promo Spesial “Movie Getaway”

 



Cirebon Suara - Swiss-Belhotel Cirebon yang terletak tepat bersebelahan dengan salah satu mall terlengkap di kota ini menghadirkan paket promosi ‘’Movie Getaway’’, yang dirancang khusus bagi para pecinta film dengan paket menginap Istimewa yang ditawarkan seharga mulai dari IDR 815.000 per malam, termasuk makan pagi dan 2 tiket untuk menonton film di XXI Cirebon Super Block Mall. Promo ini merupakan cara sempurna untuk menikmati waktu berkualitas bersama keluarga atau teman, dengan kombinasi antara pengalaman menginap Istimewa yang nyaman dan hiburan menonton film pilihan, berlaku hingga 30 November 2024.

Tamu hotel yang berminat dapat menikmati pengalaman tersebut dengan memesan paket promosi Movie Getaway melalui nomor reservasi atau dapat langsung datang ke loby reservasi Swiss-Belhotel Cirebon. Film yang dapat ditonton disesuaikan dengan yang ada dalam periode tayang di hari yang sama.

Hery Prasetioseno selaku General Manager Swiss-Belhotel Cirebon mengatakan “Dengan promo spesial Movie Getaway ini, kami ingin memberikan pengalaman yang unik dan berbeda bagi tamu setia kami yang ingin meluangkan waktu untuk berlibur yang berkualitas dan relaksasi bersama keluarga, tidak hanya menginap tapi juga dapat menikmati film favorit mereka di XXI.”

Swiss-Belhotel Cirebon menawarkan kombinasi antara kenyamanan, pelayanan yang ramah, dan menginap yang memuaskan. Terletak di jantung Kota Cirebon, kami berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dan menjadikan setiap kunjungan anda sebagai pengalaman yang tak terlupakan. Diluar promo ini, kami pun memberikan kelebihan keuntungan bagi para anggota Swiss-Belexecutive dengan potongan hingga 20% untuk pemesanan kamar sedangkan bagi pengguna kartu kredit dari bank yang bekerjasama dengan Swiss-Belhotel Internasional (BCA, BRI, Mandiri, BNI, Mega, BJB, Panin, Danamon, Maybank dan Mayapada). dapat menikmati diskon 25% untuk pemesanan kamar selain promo.

Melalui promo ini diharapkan semakin menarik minat masyarakat dan menjadikan Swiss-Belhotel Cirebon sebagai pilihan utama untuk tujuan berlibur atau pilihan untuk menjalankan bisnis.

Untuk menikmati promo ini dan informasi lebih lanjut, hubungi nomor 0811-2461-212 atau dapat mengunjungi website www.swiss-belhotel.com serta mengikuti Instagram resmi @swissbelhotelcrb.

Serap Aspirasi Warga, Agung Supirno Gelar Reses di Harjamukti

Humas Wali Kota Cirebon CIREBON SUARA – Anggota DPRD Kota Cirebon dari Fraksi Golkar, Agung Supirno, menggelar Reses Masa Persidangan (MP) I...